PEMBUKAAN TMMD KE-98 TAHUN 2017 TAHAP I DI KECAMATAN SEBERANG KOTA MERIAH

SEBERANG KOTA – Pembukaan dan Pencanangan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-98 Tahun 2017 Tahap I Kodim 0419/Tanjab oleh Bupati Tanjung Jabung Barat DR. Ir. H. Safrial, MS, di Lapangan SP Bola, Desa Tungkal IV Desa, Kecamatan Seberang Kota, Rabu (05/4/17) berlangsung meriah.

Kemeriahan itu dengan disambut antusias ribuan warga kecamatan setempat yang sepenuh hati menyambut program yang akan membelah dan mengangkat keterisoliran dan ketertinggalah daeranhnya itu.

Upacara pembukaan TMMD ke-98 ini dihadiri Danrem 042/Gapu Kolonel Inf Refrizal, Dandim 0419/Tanjab Letkol Arh Hary Sassono Utomo, SH  selaku Dansatgas TMMD, jajaran Forkompimda diantaranya Kapolres Tanjabbar AKBP Agus Sumartono, SIK, SH, MH, Ketua Pengadilan Negeri Achmad Peten Sili, SH, MH, Kajari Pandoe Pramoekartika, SH, MH, Ketua DPRD Tanjab Barat Faizal Riza, ST, MM, kepala SKPD, camat, Ketua TP PKK Kab. Tanjabbar Hj. Cici Halimah Safrial, SE, dan ribuan masyarakat Se Kecamatan Seberang Kota.

Bupati H. Safrial selaku inspektur upacara mengatakan, atas nama pemerintah dan masyarakat menyampaikan apresiasi kepada Jajaran TNI Kodim 0419/Tanjab dan masyarakat 3 Desa di Kecamatan Seberang Kota yang menyambut baik program TMMD Ke 98.

Dimana kata Bupati, bahwa TMMD yang dilaksanakan saat ini merupakan salah satu tahapan proses pelaksananaan Pembangunan kemitraan Daerah antara Pemkab bersama Kodim 0419/TJB yang sengaja di lokasi di Kecamatan Seberang Kota.

“Ini dimaksudkan untuk membuka akses Kecamatan Seberang Kota melalui berbagai proyek pembangunan yang bersifat fisik dan non fisik serta memantapkan Kemanunggalan TNI bersama rakyat,” ujarnya.

Menurut Bupati, kegiatan TMMD yang diselenggarakan oleh TNI, sangatlah kontekstual dengan perkembangan penyelenggaraan pemerintahan daerah saat.

Kecamatan Seberang Kota merupakan satu dari tiga belas kecamatan di kabupaten Tanjab Barat yang mempunyai Potensi wilayah pada sektor perkebunan, Pertanian, dan Perikanan. Disamping itu Kecamatan Seberang Kota Juga merupakan perbatasan dengan Kabupaten Indra Giri Hilir Provinsi Riau. Diharapkan melalui TMMD ini yang dulunya agak terisolir lantaran belum adanya akses jalan yang memadai kedepan akan maju.

“Nanti, dengan adanya jalan yang dibangun dalam program TMMD ini akses masyarakat menjadi lancar apalagi nantinya berhdapan langsung dengan pelabuhan roro mempunyai nilai Strategis dalam peningkatan ekonomi masyrakat setempat,” harap Safrial.

Sementara Danrem 042/Gapu Kolonel Inf Refrizal, pada kesempatan tersebut ia berpesan kepada prajurit yang melaksanakan TMMD untuk profesional dan penuh kesungguhan, menghormati dan pahami adat istiadat masyarakat setempat serta dapat lakukan komunikasi secara konstruktif dengan masyarakat.

“Berikan yang terbaik bagi masyarakat dan masyarakat akan berikan yang terbaik untuk TNI. Cintai masyarakat, maka masyarakat akan selalu mencintai TNI,” imbuh perwira berpangkat Kolonel melaati tiga itu.

Selanjutnya Dandim 0419/Tanjab Letkol Arh Hary Sassono Utomo, SH, selaku DanSatgas TMMD Ke 98 Tahap I Tahun 2017 mengatakan, Program TMMD I ini akan dilaksanakan selama 30 hari, dari tanggal 5 April s/d 4 Mei 2017 dengan dua sasran pembangunan fisik dan non fisik, melibatkan dilibatkan sebanyak 150 orang personel Satgas, yang terdiri dari kelompok Komando 15 orang, Tim Asistensi, tehnis 25 Orang, dan Tim Penyuluh 10 Orang dan SSK 110 Orang.

Adapaun utama yakni sasaran fisik berupa pembangunan jalan dasar panjang 11.858 meter, lebar 10 meter, tebal 1 meter, menghubungkan Desa Muara Seberang melalui Desa Kuala Baru menuju Desa Tungkal IV Desa hingga terhungung dengan Pelabuhan Roro. Kemudian sasaran ke 2 merupakan sasaran fisik tambahan yakni dengan merehab masjid, jamban keluarga dan lain-lain.

“Sedangkan, untuk sasaran non fisik program yang menganut sistem “Bottom Up Planing” berupa Penyuluhan Kesadaran Bela Negara, Wasbang dan Proxy War, Penyuluhan Kamtibmas dan Narkoba, Kesehatan dan Lingkungan, PHBS, Penyuluhan fungsi hutan dan ekosistem lainnya, Kamtibmas, penyuluhan Pertanian, Perkebunan, Peternakan serta Perikanan dan ceramah Agama dan lain-lain,” sebutnya.

Usai upacara dilanjutkan dengan pemberian Gelar Warga Kehormatan Kodim 0419/Tanjab kepada Forkopimda Tanjab Barat, serta Peninjauan Posko TMMD KE – 98 Dan Posko Bhakti Sosial ditambah dengan kegiatan hiburan reog dan pembagian Door Price.

Sumber : Lintas Tungkal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *