BUPATI LANTIK 30 PEJABAT ADMINISTRATOR ESELON III DAN IV

Kuala Tungkal,- Bupati Tanjab Barat Dr.Ir.H.Safrial,MS yang diwakili asisten Pemerintahan Setda Gatot Swarso,SH,MM melantik 30 pejabat eselon III dan VI dilkingkungan Pemkab Tanjabbar di Aula Kantor Bupati Jumat (4/11).

Dalam kesemptan tersebut hadir, Kepala BKD Tanjabbar, Ir.H.Zulkifli, para kepala SKPD, Kepala Bagian dilingkungan Pemkab Tanjabbar.

Bupati dalam sambutannya yang dibacakan asisten 1 mengatakan pelantikan ini sebagai salah satu upaya untuk semakin memantapkan mekanisme penyelenggaraan pemerintahan di daerah dan bagian dari kebutuhan organisasi. “ Diharapkan pejabat yang telah dilantik akan mempunyai peran dalam managemen dan mengoptimalkan sumberdaya dalam satuan kerjanya,”harapnya.

Bupati juga mengatakan dengan ditetapkannya UU ASN telah terjadi perubahan besar terhadap pembenahan managemen dan birokrasi kepegawaian .” Pembenahan tersebut akan sangat ditentukan oleh pejabat tinggi, sehingga pemimpin birokrasi dapat berperan menjadi contoh bawahannya,”ungkapnya.

Bupati juga mengingatkan kepada para pejabat dilingkup Pemkab Tanjabbar, sesuai SE men PAN dan Reformasi Birokrasi nomor 5 tahun 2016 tentang pemberantasan praktek pungutan liar dalam pelaksanaan tupoksi instansi pemerintah yang salah satu pinnya menyatakan bagi ASN yang melakukan praktek pungli akan dilakukan tindakan tegas sesuai peraturan perundang undangan yang berlaku. “ Untuk itu saya harapkan kepada seluruh SKPD agar mengembangkan system  pelayanan berbasis TI untuk mengurangi pertemuan langsung antara pemberi  dan penerima pelayanan dan untuk menghindari terjandinya pungli,”tandasnya.

Sementara itu, untuk 30 pejabat eselon III dan IV yang dilantik diantaranya jabatan strategis eselon III diantaranya, Ir. Amdani dengan Jabatan Baru  Administrator Kepala Kantor Pengelolaan data dan Elektronik, kearsipan.(PDE). Moh. Syukri, SH dilantik menjadi Administrator Sekretaris Badan pelaksana Penyuluhan pertanian, perikanan, dan kehutanan, Zulhendra, S.STP jabatan baru Administrator Kabag Aset Daerah Setda Tanjab Barat, Aeriyanto, SE Jabatan baru Administrator Kabag Umum Setda Tanjab Barat, Zailani Parmin, S.Sos Jabatan Baru Administrator Kabag Perundag-undangan Sekretariat DPRD Tanjab Barat, Maruhung manurung jabatan baru Administrator Sekretaris Dinas Perikanan dan kelautan, Hj. Muliyana,S.Pd Administrator Kabid Program Badan Penyuluhan Pertanian, Perikanan, dan kehutanan Tanjab Barat, H. M. Edwin, KM jabatan Baru Administrator Kabag Umum Rumah Sakit Umum Daerah Tanjab Barat, dr. Hj. Putri Handayani Syam jabatan baru Administrator Kabid Pelayanan Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Tanjab Barat, Halimah, SKM Jabatan Baru Administrator Kabid Bina Program Dinas Kesehatan Tanjab Barat, Suryadi, SP Jabatan Baru  Adminstrator Kabid Pembinaan usaha dan pengelolaan hasil perikanan dinas perikanan dan kelautan, Dra. Erida Naveria Manalu, M.PH Jabatan Baru Administrator Kabid Pemberdayaan Kesehatan masyarakat dinas kesehatan, Junaidi Tanjung S.Sos. I Jabatan Baru Administrator Kabid Perhubungan Darat dinas Perhubungan, Informatika dan Komunikasi Kab. Tanjab Barat,  dan Mardius Jabatan Baru Administrator Kabid Parawisata Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan parawisata Kab. Tanjab Barat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *