BUPATI BUKA ACARA PELATIHAN APLIKASI KEUANGAN DESA

KUALA TUNGKAL,- Bertempat di Hotel Ariyadh, Bupati Tanjung Jabung Barat DR. Ir. H. Safrial, MS. menghadiri acara pembukaan bimbingan teknis aplikasi keuangan desa Kabupaten Tanjung Jabung Barat Tahun 2016, Senin (7/3) kemarin.

Hadir pada acara tersebut utusan dari BPKP Provinsi Jambi dan Kaban KBPMP H. Mulyadi, S.Pd, M.Kes. Acara yang dibuka langsung oleh Bupati Tanjung Jabung Barat ini, bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada tenaga teknis dalam menggunakan aplikasi keuangan desa. Pelatihan ini dijadwalkan akan dilaksanakan selama tiga hari dari tanggal 7 sampai dengan 9 Maret 2016 dan akan dilaksanakan dalam empat gelombang mengingat banyaknya jumlah peserta.

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan bahwa melalui bimbingan teknis ini pemerintah daerah mengharapkan kedepan data pengelolaan keuangan desa dapat lebih baik dan perencanaan desa yang partisipatif, terintegrasi, dan selaras dengan perencanaan Pemerintah Daerah. Selain itu Bupati juga mengharapkan berkurangnya penyalah gunaan wewenang kekuasaan yang mengakibatkan permasalahan hukum, serta pelayanan kepada masyarakat harus ditingkatkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *