WABUP KATAMSO HADIRI NUSANTARA EXPO DAN FORUM 2015 DI JAKARTA

Jakarta – Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Katamso, SA, SE, ME hari ini menghadiri acara Nusantara Expo & Forum 2015 “Pembangunan Ekonomi Sosial Budaya untuk Ketahanan Nasional” yang diselenggarakan Kemendagri di Area Parkir Keong Mas, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur,  Jumat (21/8).

Acara ini akan berlangsung selama 3 hari dari tanggal 21 – 23 Agustus 2015 yang diikuti oleh beberapa instansi pemerintah dari pusat dan daerah, BUMN dan dimeriahkan juga oleh pameran produk-produk UKM dari beberapa daerah di Nusantara.

Kegiatan Nusantara Expo dan Forum 2015 meliputi Penandatanganan Sampul Peringatan dan Peluncuran Perangko Seri Nusantara Expo dan Forum 2015, Pagelaran Sendra Tari Ramayana dan Propinsi Bali, Peresmian oleh Kemendagri RI, Peninjauan Ke Area Pameran.

“Nusantara Expo dan Forum 2015  ini adalah merupakan kegiatan strategis, yang mengarah pada peningkatan investasi di daerah, promosi hasil produksi unggulan daerah, dalam rangka menarik wisatawan, investor, mengembangkan rekreasi, informasi, edukasi, komunikasi, konservasi dan atraksi yang produktif dan berdaya guna bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan bangsa. Mengoptimalkan potensi pengetahuan lokal melalui bentuk olah rasa, karsa dan karya hasil usaha ekonomi masyarakat khususnya, dipedesaan secara kreatif sesuai dengan konsep Nawa Cita “. Ucap Bahrum A. Siregar SH. MM, Direktur Ketahanan Ekonomi dan  Sosial Budaya saat pembukan acara.

Pada kesempatan itu Wakil Bupati Katamaso mengikuti Seminar Forum Ekonomi dan Budaya dengan tema “Pemberdayaan dan Pengembangan Investasi Daerah dalam rangka Optimalisasi Pengelolaan Sumberdaya Ekonomi Wilayah yang Berkeadilan” sebagai nara sumber dalam seminar ini adalah KPH. H. Prof. Dr. Gunawan Sumodiningrat, MEc, Guru Besar UGM. Dr. A. Erani Yustika, Dirjen Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa KementerianDesa, PDTT. DR. Ir. Tatag Wiranto, MURP dan Yudi Haryono.

Usai mengikuti Seminar, Wabup bersama rombongan menyempatkan mengunjungi Anjungan Jambi serta melihat beberapa stand pameran yang tidak jauh dari lokasi seminar atau tepatnya di depan Gedung Keong Emas TMII

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *