USULAN PUSKESMAS RAWAT INAP MENGEMUKA DI MUSRENBANG KECAMATAN KUALA BETARA

KUALA BETARA,– Aspirasi dan usulan peningkatan layanan dasar berupa Puskesmas Rawat Inap mengemuka dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Kuala Betara yang hendaknya menjadi prioritas Pemkab Tanjabbar untuk pembangunan di kecamatan ini tahun 2018  yang akan datang.

Selain usulan perbaikan jalan dan jembatan, dalam Musrenbang yang dihadiri Anggota DPRD Tanjab Barat Dapil Betara-Kuala Betara, Dedi Hadi, SH dan Ambok Angka, SH, usulan perbaikan dan peninngkatan jalan dan jembatan dan sarana umum lainnya menjadi aspirasi yang sangat mengemuka dari seluruh desa dan kelurahan di Kecamatan tersebut.

Menurut Camat Kuala Betara Herry Putra Syam, SE, aspirasi masyarakat yang diusulkan tersebut betul-betul yang dibutuhkan masyarakat sesuai dengan Skala Prioritas.

Hampir seluruh desa di kecamatannya mengusulkan perbaikan infrastruktur jalan dan jembatan di tingkat desa. Sebab, jalan merupakan urat nadi perekonomian masyarakat, seperti untuk akses hasil pertanian maupun perkebunan petani keluar dari desa.

“Ya, benar usulan perbaikan dan peningkatan jalan dan jembatan masih menjadi primadona usulan dalam musrenbang kali ini, Ditambah dengan permintaan realisasi puskesmas rawat inap,” ujarnya, usai pelaksanaan Musrenbang tingkat Kecamatan Kuala Betara di aula kantor camat, selasa (07/2/2017)

Dijelaskan Herry, khusus permintaan masyarakat untuk Puskesmas Rawat Inap terpadu. “ASPIRASi ini sebetulnya kelanjutan dari misi Bupati untuk pembangunan Puskesmas rawat inap terpadu di setiap Kecamatan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan,” ujarnya.

Ditambahkannya, seluruh aspirasi dan usuluan ditampung selanjutnya akan dipilah yang diprioritas akan diusulkan pada musrenbang Kabupaten Tanjabbar mendatang. Pihaknya berharap dapat terakomodir oleh Pemkab Tanjabbar.

“Aspirasi Masyarakat yang ditampung pada Musrenbang tingkat kecamatan ini, akan di tentukan Skala Prioritas, untuk diajukan ke Bappeda agar diusulkan pada musrenbang Tingkat Kabupaten nantinya.” Sebutnya

Musrenbang yang di gelar di Aula Kantor Camat Kuala Betara dihadiri perwakilan warga kecamatan Kuala Betara, dari unsur pemerintahan desa, kelurahan, babinsa, kapolpos, pemuda, tokoh agama dan unsur lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *