SAMBUT TAHUN BARU PEMKAB GELAR SELAMATAN TABLIGH AKBAR
KUALA TUNGKAL – Pemkab Tanjung Jabung Barat menggelar do’a bersama di Pendopo Rumah Jabatan Bupati, pada malam Tahun Baru 2015. Rabu malam (31/12), Malam pergantian tahun tersebut, juga digunakan untuk refleksi dan kepedulian.
Dalam acara tersebut dihadiri diikuti sekitar 50 orang terdiri dari Unsur Pimpinan Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat serta para pejabat eselon II, III, dan IV, Selain itu, turut dihadiri oleh para guru, ustaz, tokoh masyarakat, tokoh agama serta masyarakat setempat.
”Acara di do’a bersama itu, sesuai imbauan Bupati, agar perayaan malam tahun baru diisi dengan kegiatan keagamaan dan yang bersifat hurahura ditiadakan,” ungkap Kabag Hums Teguh, S.Sos.
Dalam sambutannya, Bupati H. Usman Ermulan, menyampaikan program-program pembangunan yang telah dilaksanakan pada tahun 2014. “Saya meminta maaf jika pembangunan yang dilakukan masih jauh dari harapan, hal ini karena semata-mata keterbatasan keadaan dan dana yang dimiliki. Keinginan kami sebenarnya tidak terbatas, namun kemampuan kami yang terbatas,” ujarnya.
Selain itu, dirinya juga menyampaikan program-program yang akan dilaksanakan pada tahun 2015 yang masih memprioritaskan pada pembangunan infrastruktur dan pengentasan kemiskinan serta perbaikan-perbaikan yang kurang yang telah dilaksanakan pada 2014.
“Pada tahun 2015 Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat telah merencanakan berbagai program yang akan langsung menyentuh kepentingan masyarakat. Kami mohon doa dan dukungan dari masyarakat untuk berperan aktif dalam proses kelancaran program-program pembangunan untuk kemjuan daerah ini,” pungkasnya.
Usai acara Selamatan dan do’a bersama, pada pukul 20.00 WIB, acara dilanjutkan dengan kegiatan Tabliq Akbar dan Senandung shalawat di Lapangan Gedung Runtuh kota Kuala Tungkal kerjasama Pemkab dan Majelis Taklim Maulid Jalsatul Mustofa Kuala Tungkal.
Menyambut malam pergantian tahun (2014 ke 2015), Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat melalui bagian ADM Kesra melaksanakan kegiatan Tabligh Akbar dan senandung Shalawat. Kegiata dipusatkan di lapangan Gudung Runtuh, jalan Patunas, Kelurahan Patunas, Kecamatan Tungkal Ilir. Rabu malam (31/12) digelar dari pukul 19.30 hingga 02.00 WIB.
Kegiatan itu menghadirkan Habib Muhmmad Bagir Alhabsyi, Habib Haidar Al-Hamid, Habib Abdullah Alhabsyi, Habib Abdul Qodir Alhamid, Habib Muhsin Alhamid, Habib Abdullah dan Habib Vicky Alhamid, Ustadz Hamid Qurnaini, Ustadz Hasan Basri, Ustadz Muhammad Hariri (ma ijah/sctv), Ustadz Anjas Alkholisi (Bandung Barat), Ustadz Mumuh MD (da’i MNC tv), Ustadz Hadad Hasbi (Bandung), Qori Cilik Internasional, Ceng Zam Zam juara satu Malaisya, Aza juara Hafidz RCTI dan tim group Hadroh Riydushssalihin Tanggul.
Bupati Tanjung Jabung Barat dalam sambutan tertulisnya dibacakan Sekdakab Drs. H. Muklis, M.Si, mengatakan, Tabligh Akbar dimalam pergantian tahun merupakan agenda rutin yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Menurut Bupati kegiatan ini sebagai langkah strategis untuk kita melakukan mengintropeksi diri.
”Saya berharap, malam pergantian tahun ini dapat menjadi malam Kontemplasi guna memahami dan merenungkan makna untuk kemudian menjadikannya sebagai pelajaran (Tadabur) bertafakur dan Muhasabah mengambil hikmah dari setiap sesuatu yang terjadi dalam diri kita agar ditahun depan kita dapat menjalankan hidup lebih baik dari tahun sebelumnya, serta memacu dalam upaya meningkatkan nilai-nilai keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT sehingga kita semua menjadi manusia yang berguna bagi Nusa, Bangsa dan Agama.” kata Sekda.
”Dan dengan semangat tahun Baru 2015 ini, saya berharap seluruh lapisan masyarakat dapat mendukung program Pemerintah dalam upaya mensukseskan pembangunan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat 2015 dapat terlaksana dengan baik untuk kesejahteraan masyarakat,” harap Bupati.
Tepat pukul 00.00 WIB saat berlangsungnya senandung gema shalawat dan tausiyah, diberbagai sudut kota Kuala Tungkal, langit yang gelap menjadi indah gemerlap diwarnai dengan pesta kembang api yang disaksikan ribuan warga yang memadati lapangan tersebut.
Dan dalam Tausyiah Agamanya, Ustad, Habib Sholeh mengajak masyarakat Tanjung Jabung Barat terkhusus yang hadir menjadi hamba yang rajin berdoa, Sholat, berusaha, optimis dan percaya diri, ikhlas dalam beramal dan beribadah, pintar bersyukur, dan ridha dengan ketentuan dan takdirnya Allah SWT agar selamat di dunia dan akhirat. ”Karena Allah sangat sayang dengan hambanya yang sabar dan ikhlas,” pesannya.
Walau suasana hujan tidak menyurutkan niat dan antusias masyarakat menghadiri Tabliq Akbar dan Senandung Shalawat tersebut. Seperti tampak Hadir juga beberapa Kepala SKPD, para Guru, Ustaz dan lim ulama, para santri dan ibu-ibu, tokoh Agama dan undangan lainnya.*
Tinggalkan Balasan