Pemkab Tanjab Barat Selenggarakan Pawai Budaya Peringati HUT ke-78 Kemerdekaan RI

TJB | KUALATUNGKAL – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat menyelenggarakan Pawai Budaya dalam rangka memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari jadi ke-58 Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Sabtu (19/8).

Pelepasan peserta Pawai Budaya yang diikuti mulai dari Kategori Pelajar, Instansi dan Kategori Umum ini dilepas secara langsung oleh Wakil Bupati, H.Hairan, SH, di Alun-alun Kota Kuala Tungkal.

Sebelumnya, membacakan sambutan Bupati, Wakil Bupati, Hairan, menyampaikan kegiatan pawai budaya yang dilaksanakan Hari ini (Sabtu) kiranya dapat mencerminkan indahnya persatuan dan kesatuan.

“Pawai budaya ini juga merupakan representasi dari kearifan lokal budaya lokal yaitu budaya Melayu dan suku-suku lainnya yang ada di Tanjung Jabung Barat dan merupakan anugerah sehingga patut untuk terus dihargai dan dilestarikan,” ungkap Hairan.

Menurutnya, Pawai budaya ini sekaligus sebagai media yang dapat memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa. Bangsa ini memerlukan banyak kekuatan untuk mempertahankan keberadaan masa depan yang penuh tantangan dan hambatan yang memerlukan kearifan untuk menanggulanginya.

Sementara itu, Kadis Dikbud selaku Ketua Panitia Pelaksana Pawai Budaya, Dahlan, dalam laporannya menyampaikan bahwa peserta pawai terdiri dari 3 kategori yaitu kategori pelajar, kategori instansi dan umum yang berjumlah kurang lebih 90 grup.

Pawai Budaya ini juga disaksikan secara langsung dari Rumah Dinas Bupati oleh Bupati Tanjung Jabung Barat beserta Ketua TP PKK, Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat beserta Ketua GOW, ketua DPRD dan Wakil DPRD, Unsur Forkopimda beserta Istri, Ketua Pengadilan Negeri beserta Istri, Sekretaris Daerah beserta Ketua DWP, Asisten dan Staf Ahli beserta Istri, Kepala OPD beserta Istri dan tamu undangan lainnya.

 

Sumber : Prokopim Tanjabbar ✅

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *