PEMKAB TANJAB BARAT MOU LABORATORIUM INOVASI SKPD DENGAN LAN RI

KUALA TUNGKAL,  Pemkab Tanjung Jabung Barat jalin Kerjasama Pembentukan Laboratorium Inovasi SKPD dengan Lembaga Administrasi Negara RI, yang ditandai dengan penandatangan MoU antara Bupati, Wakil Bupati Katamso, Sekda, Kepala Inspektorat, Kepala BKD, Sekwan dengan Sekretasis Utama LAN RI yaitu  Dr. Adi Suryanto, M.Si, dan Deputi Bidang Inovsi LAN RI, Tri Widodo Wahyu Utomo, SH, MA.

Acara penandatangan Mou tersebut, segligus dirangkai kegiatan diskusi share Ide Inovsi SKPD di Lingkup Pemkab Tanjung Jabung Barat dengan LAN RI bertempat di Pelabuhan LASDP Kuala Tungkal, pada Rabu malam Kamis (01/4). kegiatan tersebut sengaja digelar di luarg gedung untuk merubah suasan lebih santai dan terbuka.

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Katamso, SA, SE, ME, mengatakan menyambut baik upaya LAN RI yang memberikan motivsi dan pendampingan kepada Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat menjadi Laboratorium Inovasi SKPD untuk membangun Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat yang berorientasi inovasi.

Oleh karena itu, kami tentunya menyambut hangat gagasan-gasaran pembentukan labor inovasi dari LAN RI untuk melaksanakan diskusi yang kita laksanakan malam ini, tentunya kita berharap melalui diskusi malam ini kami mendapatkan bren storming dan pencerahan dari lembaga yang sangat kredibel LAN RI,” ujar Katamso.

Diakui Katamso, sebenarnya inovasi-inovasi dari setiap aparatus SKPD di Tanjab Barat itu sanat banyak hanya saja belum tertuangkan. Buktinya kata dia, “dari review awal dengan waktu yang singkat tadi, sudah ada 78 inovasi yang telah ditibulkan oleh SKPD. Artinya apa? kalau digali inovasi-inovasi itu pastinya ada dan banyak,” tambahnya.

“Dengan jadikan kabupaten kita salah satu labor inovasi SKPD di provinsi Jambi, tentunya kita berharap apabila sudah menjadi labor, tentu akan memberikan danpak yang lebih positif, untuk memacu kita mengeluarkan yang lebih lagi inovasi-inovasi baru terhadap proses pembangunan kabupaten ini kedepan. Dan tentunya dengan itu kita harapkan pula kita bisa menjadi motivator pembanguan bagi kabupaten-kabupaten lain di Provisni Jambi,” harap Katamso.

Sebab, tujuan dari Laboratorium Inovasi ini adalah ruang untuk menggali inovasi daerah terutamanya masing-masing SKPD agar mampu menggagas terobosan-terobosan dan inovasi yang original sehingga sejalan dengan komitmen Pemkab Tanjung jabung Barat dalam mewujudkan pemerintahan yang berorientasi pada hasil (goverment by result oriented) oleh karenanya saya minta agar stiap SKPD di mampu mengasilkan minimal satu inovasi,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *