KAPOLRES TANJABBAR PIMPIN LAT PRA OPS PEKAT SIGINJAI 2017

Kuala Tungkal – Dalam rangka cipta kondisi menjelang bulan suci Ramadhan, Polres Tanjab Barat akan melaksanakan Pelatihan Pra Operasi Kepolisian Kewilayahan Terpusat Pekat Siginjai 2017 yentang pemberantasan penyakit masyarakat.

Kapolres Tanjabbar AKBP Agus Sumartono, SIK, SH, MH mengungkapkan, bahwa Lat Pra Ops bertujuan untuk menyamakan persepsi dalam pelaksanaan operasi dan diharapkan dapat mencapai target sesuai yang di tetapkan. Adapun sasaran operasi ini adalah tentang penyakit masyarakat dengan target operasi yang telah ditentukan.

Sebagai kata pembuka, Kapolres menyampaikan agar dalam latihan harus sungguh – sungguh, sehingga ketika
pelaksanaannya nanti berjalan lancar dan tanpa kendala.

“Perencanaan operasi, tehnik penyelidikan,  penentuan target, serta pelaksanaan  kegiatan harus sesuai ketentuan,” ujar Kapolres saat membuka Giat Latihan Pra Operasi Pekat Siginjai 2014 di ruang rapat Mapolres Tanjabbar, Rabu (12/4/17).

Kapolres juga menambahkan cara bertindak yang diterapkan dalam pelaksanaan kegiatan yang bersifat teknis di lapangan dilakukan briefing yang tepat.

Menurutnya, waktu pelaksanaan Operasi Pekat Siginjai 2017  dimulai dari tanggal 12 April 2017 hingga 1 Mei  2017.

“Operasi Pekat akan berlangsung dua puluh hari , dilakukan menjelang bulan suci Ramadhan 1438 H berjalan dengan hidmat,” ujarnya.

Diharapkan dengan adanya operasi ini akan memberikan kenyamanan dan ketentraman kepada warga masyarakat khususnya dalam menunaikan ibadah puasa, sekaligus untuk meningkatkan Kamtibmas yang mantap.

Setelah dibuka, Latpra operasi dilakukan pendalaman oleh Kabsg Ops, Kasat Intel, Kasat Reskrim dan beberapa perwira lain untuk mempertajam TO ( Target Operasi ).

Giat di ikuti oleh Waka Polres Kompol. Donny Agus Tama Sik,  para Kabag, Kasat, Kapolsek, Kasubbag, dan Personel yang tergabung dalam operasi. Materi Lat Pra Ops membahas Cara Bertindak, Sasaran dan pelaksanaan operasi Pekat Siginjai 2017. Pelaksanaan operasi juga  dilakukan juga oleh Polsek  Jajaran dengan mengedepankan fungsi Reskrim.

Sumber  : Lintas Tungkal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *