BUPATI TINJAU LOKASI BENCANA BANJIR DI TUNGKAL ULU

Bupati Tanjung Jabung Barat DR. Ir. Safrial meninjau lokasi bencana banjir  di wilayah kecamatan Tungkal Ulu. Tiga titik lokasi bencana yang ditinjau  Bupati di antaranya, banjir di jalan lintas Kuala Dasal menuju Pelabuhan Dagang, Kelurahan Tungkal Ulu, dan di Sungai Luntuh.

Penyebab terjadinya bencana dikarenakan meluapnya sungai pengabuan yang mencapai satu meter, Titik ke 2 di kelurahan tungkal ulu RT.1,2,4,5,10. Ketinggian air mencapai 50 sampai 60 sentimeter, sekitar 60 rumah sampai terendam lantai.

Bupati melihat kondisi tersebut dan memerintahkan kepada dinas PU untuk segera merealisasikan dana DAK tahun 2016 sebesar 26 milyar untuk peningkatan jalan Kuala Dasal, Pelabuhan Dagang dengan ketinggian lokasi banjir 1 meter serta menambahan polongan air. Bupati juga meminta kepada masyarakat untuk tidak meminta ganti rugi dengan adanya pelebaran sungai yang akan dilakukan oleh pemerintah daerah.

Dikatakan Bupati bencana banjir yang terjadi di desa Kuala Dasal Kec. Tungkal Ulu ke depan akan kita lakukan normalisasi sungai, selanjutnya Bupati menghimbau agar masyarakat mengantisipasi terhadap banjir dengan cara membuat pondasi rumah lebih tinggi dari pondasi air naik.

Mengenai Pelabuhan Dagang, Bupati akan menghidupkan kembali desa tersebut dengan cara membangun dermaga dan jembatan, yang akan terhubung  ke desa Brasau, artinya rakyat desa Barasau yang mau ke ibu kota kecamatan bisa terhubung. Tahun 2017 mana pembangunan yang penting akan kita bangun dan realisasikan.

Bupati meminta kepada Camat Tungkal Ulu harus proaktif dalam mengatasi bencana ini.  Karena akibat bencana tersebut 150 rumah terendam banjir.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *