TEATER KOLOSAL KUPAS TANJAB BARAT KEMBALI SUKSES TAMPIL DI PERINGATAN HUT TNI KE 72 DI MUARA SABAK

KUALA TUNGKAL – Tim Teater Kolosal Tanjab Barat kembali tampil sukses untuk kesekan kalinya setelah kemarin menjadi Tamu Kehormatan di Upacara Puncak HUT TNI KE 72 di Muara Sabak, Kabupaten Tanjabtim, mementaskan sosiodrama perjuangan Jenderal Besar Soedirman, Kamis (05/10/17).

Aksi yang ditampilkan oleh gabungan siswa dan anggota Kodim 0419/Tanjab itu pun tak ayal mendapat aplaus dari Bupati Tanjabtim H. Romy Haryanto, SE, Wakil Bupati Tanjabbar Drs. H. Amir Sakib serta para undangan dan peserta upacara yang sangat menikmati setiap adegan dan cerita perjuangan Jenderal Sudirman mengusir penjajah itu.

Tahun lalu, satu-satunya teater Kabupaten se Provinsi Jambi ini juga sukses dalam pementasan sosiodrama Jenderal Soedirman pada HUT TNI ke 70 tahun 2015 di Provinsi Jambi atas permintaan Darem 042/Garuda Putih.

Ketua Teater Kupas, Ahmad Yani AZ, sekaligus Penulis Skenario/Sutradara Sosiodrama menuturkan hal itu merupakan suatu kebahagiaan maupun kebanggaan tersendiri serta keharuan bagi Kelompok Teater Kolosal Kupas (Komunitas Peduli Sastra, Pemerhati Sejarah, Seni dan Sosiodrama) kembali mengemban amanah mendapat kesempatan untuk mengekspresikan karya seni melalui penampilan sosiodrama.

“Ini suatu kebanggaan memang namun sebuah amanah cukup berat. Dan alhamdulilah, penampilan kemarin cukup memuaskan, sukses dan kembali menguras air mata penonton ketika mengenang kembali perjalanan dan perjuangan seorang Tokoh TNI Pangsar Jend. Soedirman serta bagaimana kekejaman yang diderita rakyat Indonesia dulu oleh kaum penjajah,” tutur Yani kepada lintastungkal.com, Sabtu (07/10/17)..

Menurut Yani, penampilan kemarin merupakan yang ke 6 kalinya. Tampil perdana di HUT RI 17 Agustus 2015 di Kuala Tungkal. Kedua menjadi tamu kehormatan pada HUT TNI ke 70 tahun 2015 di KOREM 042/Gapu. Ketiga pada HUT TNI Ke-71 tahun 2016 di Kuala Tungkal. Keempat HUT RI & HUT Kabupaten Tanjab Barat 17 Agustus 2017.

Khusus di HUT TNI 72 di Muara Sabak dirinya diminta menjadi koordinator pelatih, pemain kolosal dari SMP, SMA/SMK Muara Sabak yaitu SMP 17, SMA 8 dan SMK I dengan jumlah total pemain 111 ditambah anggota dari KODIM atas permohonan Bupati Tanjung Jabung Timur H. Romy Hariyanto, SE dan Dandim 0419/Tanjab Letkol Arh Hary Sassono Utomo, SH, untuk kembali mengangkat perjalanan sosok Tokoh TNI, Lintas Sejarah Panglima Besar Jenderal Soedirman.

“Untuk kali ini saya hanya menjadi Koordinator Pelatih bukan melatih, justru kali ini saya berikan kesempatan kepada adik-adik dari Tim KUPAS para pemain senior yang ikut pertama tahun 2015 sampai Agustus 2017 seperti Aditiawan Firmansyah, Mahendra dan M Suryadi Syaban, serta dibantu beberapa orang lagi sebagai Tim Pembantu plus operator musik,” aku Yani.

Yani menceritakan untuk tampil seperti yang diharapkan bukan hal yang mudah, membutuhkan waktu, keseriusan dan kekompakan terlebih kesabara. Dalam persiapan tampil di HUT TNI KE 72 kemarin waktu cukup singkat dan padat sekitar 1 minggu dari tanggal 24 September 2017.

“Satu sisi terpenting harapan kami semoga kedepannya jika diminta kembali terlibat tampil bisa lebih baik lagi. Dan selain itu, beberapa penampilan yang sudah lalu menjadi apresiasi dan evaluasi, SUKSES TO TEATER KUPAS,” ucapnya.

Disamping itu ini juga kata Yani, sekarang untuk Sosiodrama sudah menjadi agenda tahunan Kodim 0419/Tanjab dan Teater Kupas sendiri menjadi di bawah naungan Kodim 0419/Tanjab.

Sumber : Lintas Tungkal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *