PEMBUKAAN TURNAMEN CAMAT SEKO CUP 2017 MERIAH, POLSEK TUNGKAL ILIR BERIKAN PENGAMANAN

Seberang Kota – Pembukaan Open Turnamen Camat Seberang Kota Cup 2017 di Lapangan Sepak Bola Desa Teluk Pulai Raya, Kamis (06/7/17) pukul 15.00 Wib berlangsung aman dan meriah.

Turnamen tahunan memperebutkan piala bergilir Camat Seberang Kota antar klub desa se Kecamatan Seberang Kota tersebut dibuka oleh Camat Seberang Kota Wahyudi, S.Sos.

Turut hadir juga dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Tungkal Ilir IPTU Sumarno Berutu, SH dan jajaran, Danramil Tungkal Ilir KAPTEN Inf. YUSRIZAL, usnsur Muspika, para Kades/Lurah se Kecamatan Seberang Kota dan Anggota Polsek Tungkal Ilir diantaranya Aiptu Wartoyo, Aiptu Agustian, Bripka Pelintor dan Brigadir
Bobi.

Pada kesempatan itu, Camat Seberang Kota, Wahyudi, S.Sos, dalam sambutannya mengingatkan seluruh peserta Camat Cup supaya dalam pertandingan menjaga sportifitas untuk mencegah terjadinya perkelahian serta menjaga kerukunan sesama warga Kecamatan Seberang Kota.

Selanjutnya, Kapolsek Tungkal Ilir IPTU Sumarno Berutu, SH, menuturkan kegiatan tersebut sangat positif bagi pengembangan sepak bola remaja di Kecamatan Seberang Kota.

“Melalui kegiatan olah raga semacam ini lah bisa menumbuhkan sifat sportifitas dan menjauhkan generasi muda dari
pengaruh negatif seperti narkoba dan lainnya,” ungkap IPTU Sumarno Berutu.

Untuk mengamankan jalannya pertandingan kita akan tempatkan beberapa personil Polsek Tungkal Ilir di sini,” ujarnya.

Mengingat Kecamatan Seberang Kota berbatasan langsung dengan Riau (Kabupaten Indragiri). Kapolsek juga Menyampaikan pesan agar tetap mewaspadai orang-orang yang tidak dikenal berada dalam lingkungan warga yang bertujuan memecah kesatuan bangsa dan pelaku tindak pidana.

Sumber : Lintas Tungkal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *