MALAM TAHUN BARU, TIGA PELABUHAN AKAN DITUTUP

KUALA TUNGKAL – Masyarakat yang akan merayakan malam pergantian tahun baru di Kuala Tungkal, dipastikan tidak bisa merayakannya di kawasan pelauhan Marina, pelabuhan roro dan pelabuhan LASDP.

Ini lantaran Dinas Perhubungan Kabupaten Tanjab Barat, akan menutup tiga pelabuhan tersebut dan akan dijaga ketat petugas pelabuhan dan petugas gabungan Pasukan Operasi Lilin 2017.

Penutupan tiga pelabuhan ini diungkapkan Kepala Dinas Perhubngan Kabupaten Tanjab Barat Drs. H. Endang Surya, MM, Minggu (25/12/17).

“Tiga pelauhan ini kita tutup dari selesainya aktivitas pelabuhan sore itu, kemudian dibuka kembali pada 1 Januari 2018 sekitar pukul 06.00 Wib,” katanya.

Endang menambahkan, penutupan tiga pelabuhan di malam pergantian tahun ini, agar masyarakat tidak masuk ke kawasan Pelabuhan di dalamnya ada perkantoran yang merupakan bagian obyek vital Kuala Tungkal.

Dengan dengan penutupan ini, masyarakat masih bisa merayakannya di kwasan WFC, Ancol maupun tempat yang diperbolehkan lainnya.

“Dishub berharap malam pergantian tahun di Tanjab Barat khususnya kota Kuala Tungkal, dapat berlangsung dengan aman, lancar dan kondusif,” tutur Endang.

Sumber : Lintas Tungkal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *