KECAMATAN DI KAB. TANJAB BARAT CAPAI REALIASASI PBB-P2 DI ATAS RATA-RATA CAPAIAN KABUPATEN
KUALA TUNGKAL – Kabupaten Tanjung Jabung Barat tahun 2016 realisasi pajak bumi dan bangunan sektor pedesaan dan perkotaan ( PBB-P2 ) capai 4 ,5 milyar yang setara 82,22 persen dari target yang telah di tetapkan dan merupakan capaian terbesar di Provinsi Jambi terdapat 4 Kecamatan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat yang realisasi PBB-P2 capai di atas rata-rata.
Demikian hal tersebut di sampaikan dalam laporan Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan retribusi daerah Yon Heri saat rapat koordinasi intensifikasi pajak bumi dan bangunan sektor pedesaan dan perkotaan di balai pertemuan Kantor Bupati Tanjab Barat Rabu 22 Februari 2017
Empat kecamatan Tersebut di antaranya Kecamatan Tebing Tinggi, Kecamatan Batang Asam, Kecamatan Tungkal Ulu dan Kecamatan Betara
Yon Heri menambahkan saat ini wajib pajak dapat membayar PBB di banyak tempat seperti di kantor cabang bank jambi maupun di Kantor Cabang Bank BRI selain itu wajib pajak juga dapat memeriksa pembayaran wajib pajak melalui handphone
Tinggalkan Balasan