SAFRIAL MINTA PENYANDANG DISABILITAS DI DIDIK BERKARYA DAN BERKREATIFITAS
KUALA TUNGKAL – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat melalui Dinas sosial kependudukan dan pencatatan sipil provinsi jambi bekerja sama dengan dinas sosial Kabupaten Tanjung Jabung Barat mengadakan acara unit pelayanan sosial keliling (UPSK), kegiatan ini langsung dibuka Bupati Tanjab Barat Dr. Ir. H. Safrial, MS di gedung Balai pertemuan Kantor Bupati, Selasa (7/8)
Bupati Tanjab Barat Dr. Ir. H. Safrial MS dalam sambutannya mengatakan dengan kegiatan program unit pelayanan Sosial keliling kita wujudkan masyarakat penyandang disabilitas yang sehat, mandiri dan sejahtera menuju Jambi Tuntas 2021 dan Kabupaten Tanjung Jabung Barat maju makmur dan berkualitas.
“Program pelayanan unit pelayanan sosial keliling merupakan upaya pemerintah memberikan pelayanan dan perlindungan sosial bagi masyarakat yang berkebutuhan khusus atau disabilitas dengan tujuan untuk mengetahui kebutuhan dasar dengan berbagai aspek yang meliputi kesehatan fisik, psikis dan psiko sosial”.
Bupati berharap dengan dinas sosial kemudian Tim penggerak PKK dengan kelompok dasawismanya untuk memberikan penyuluhan kepada ibu ibu usia produktif dan anak anak remaja kita tentang pengetahuan virus virus berbahaya bagi ibu hamil yang dapat menular dan menganggu terhadap Perkembangan janin anak, tutur Safrial
Sementara itu Kadis Sosial Provinsi Jambi Arif Munandar dalam laporannya mengatakan pemerintah Provinsi Jambi melaksanakan kegiatan ini di 5 kabupaten salah satunya di Tanjab Barat, kita berharap kegiatan ini melayani masyarakat yang terkena disabilitas, Rata rata disetiap kabupaten ada 1000 Peserta disabilitas yang butuh penanganan, jadi kegiatan kita disini apa yang mereka butuhkan seperti kursi roda,kaki palsu dan tangan palsu, tongkat, atau alat pendengar.
kami berharap yang punya kompetensi agar diberdayakan disabilitas ini, atau yang punya potensi kita akan didik keluar daerah seperti bandung, bogor bahkan jakarta, untuk kita didik.
Supaya nantinya mereka bisa bekerja baik diperusahaan maupun masyarakat agar mereka mempunyai hak yang sama dalam membangun bangsa dan negara, ujar Arif Munandar
Hadir pada kegiatan Sekda H. Ambok Tuo, Asisten, Kepala OPD,para kabag, Para Dokter spesialis mata, dokter umum, Ketua DWP Tanjab Barat Hj. Heny Ambok Tuo, dan Masyarakat yang terkena disabilitas. (hms)
Tinggalkan Balasan