BKPSDM TANJAB BARAT BEKALI TRYOUT CAT SKD KEPADA 68 CALON TARUNA STTD

KUALA TUNGKAL – Menghadapi seleksi masuk STTD. Pemkab Tanjab Barat melalui BKPSDM Kabupaten Tanjab Barat belaki calon taruna taruni STTD Pola Pebibitan Daerah Kabupaten Tanjab Barat tahun 2019 dengan Simulasi Tryout Computer Asissted Test (CAT) di Ruang CAT Kantor UPT Badan Kepegawaian Negara (BKN) Regional VII Jambi, Jumat (09/05/19).

Kepala BKPSDM Kabupaten Tanjab Barat Drs. Encep Jarkasih melalui Kabid Pengembangan Kompetensi Aparatur, Iyal Harianto, S.IP mengatakan kegiatan tryout CAT calon taruna ini, pihaknya bekerjasama dengan Kantor UPT BKN Regional VII Jambi.

“Tryout CAT tersebut diberikan kepada 68 calon taruna taruni STTD Tanjab Barat guna menyiapkan mental dan kesiapan mereka menghadapi Ujian Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) masuk STTD yang akan digelar pada Senin 13-17 Mei mendatang,” kata Iyal Harianto, Jumat pagi.

Dijelaskan Iyal, pendampingan kepada Calon taruna taruni STTD Polbit Tanjab Barat tahun 2019 itu tindak lanjut intruksi Bupati Tanjab Barat H. Safrial agar para calon taruna diberikan pembekalan secara maksimal menghadapi seluruh tahapan seleksi agar tahun ini banyak anak-anak Tanjab Barat lolos masuk di STTD.

“Kalau tahun 2018 diterima 12 orang, tahun ini kita upaya bisa lebih banyak dari kouta yang diberikan,” katanya.

Diharapkan dengan tryout ini mereka calon taruna tidak lagi bingung atau tegang saat tes nanti. Dimana waktunya pun tinggal beberapa hari kedepan.

Selanjutnya para peserta yang memenuhi syarat dan lulus tes SKD mereka berhak untuk mengikuti tes selanjutnya yakni Tes Kompetensi Akademik (TPA) yang juga system CAT.

Sementara, Kepala Kantor UPT BKN Jambi, April Koni, M.Kom, menuturkan pihaknya menyambut baik tryout CAT kepada Calon Taruna STTD Polbit Tanjab Barat yang dilakukan oleh BKPSDM Kabupaten Tanjab Barat. Demikian pula apresiasi kepada peserta yang antusias mengikuti tryout.

“Jadi calon taruna setelah mengikuti simulasi CAT dapat lebih mempersiapkan diri telah dapat mengukur kemampuan sendiri untuk lebiha giat membaca agar pada saat tes SKD lebih mantap nilainya,” ujar April.

Turut mendamping calon taruna kemarin Kabid PKA BKPSDM Kabupaten Tanjab Barat Iyal Harianto, S.IP, Kasubbid PK M. Efendi, S.Sos.I, Kasubbbid Dikalat Penjenjangan Hervina Martinova, S.STP dan Staf Bidang PKA Misna dan M. Asnawi, S.Pd.I dan Mardiningsih, SH serta staf Dinas Perhubungan Tanjab Barat.

Sumber : LintasTungkal

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *