WABUP BUKA BIMTEK SOP LINGKUP PEMKAB TANJAB BARAT

KUALA TUNGKAL – Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Amir Sakib membuka secara resmi Bimbingan Teknis Standar Operasional Prosedur (SOP) Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat di Ruang Pola Utama Kantor Bupati. Kamis (26/07).

Berdasarkan laporan Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Ernawati disampaikan, Bimtek ini dilaksanakan dalam rangka memberikan pedoman kepada OPD dalam Mengidentifikasi, merumuskan, menyusun, mengembangkan, memonitor, dan mengevaluasi SOP sesuai dengan tigas dan fungsi masing-masing OPD.

Sebagai Nara Sumber, Erni Herawati S.E dari Kementrian Pedayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia dengan peserta perwakilan dari masing – masing OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Dalam sambutan Bupati yang dibacakan Wakil Bupati, Bupati berharap dengan dilaksanakannya bimbingan teknis ini dapat memberikan pemahaman kepada peserta dalam rangka menciptakan birokrasi yang lebih efektif, efisien dan produktif sehingga terwujud pemerintahan yang bersih dan tata kelola pemerintahan yang baik.

Wakil Bupati menambahkan, kepada OPD, terutama Camat dan lurah sebagai ujung tombak pemerintah dalam melayani masyarakat, kedepannya diharapkan dapat melayani masyarakat sesuai dengan prosedur yang sudah ditetapkan. “Tidak ada lagi istilah, tidak ada uang tidak dilayani” tegasnya.

Turut menghadiri acara pembukaan Bimbingan Teknis, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Kepala Bagian lingkup Sekretariat Daerah, dan para Camat Lingkup Tanjung Jabung Barat.(hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *