JELANG PILKADES SERENTAK, PEMDA DAN POLRES TANJABBAR GELAR APEL PENGAMANAN.

KUALA TUNGKAL – Pemerintah Daerah dan Polres Tanjung Jabung Barat melaksanakan Apel gelar pasukan dan pergeseran pasukan pengamaman pilkades serentak Tahun 2018, Senin(26/11/2018) di Lapangan Mapolres Tanjung Jabung Barat, Upacara Di Pimpin langsung oleh Bupati Tanjung Tanjung Jabung Barat Dr. Ir. Safrial Ms.

Tampak pula Anggota Forkompimda, Kajari Tanjung Jabung barat, Ketua Pengadilan Agama, para perwira TNI dan Polri, Para camat dan Kades se- Tanjung Jabung Barat.

Bupati Safrial menyampaikan, pelaksanaan Pilkades akan dilaksanakan pada tanggal 28 november 2018, Di 47 TPS yang tersebar pada 15 Desa, 8 kecamatan, dengan 29.776 orang dan diikuti oleh 55 orang, dan dari banyaknya calon Kades akan berpotensi terjadinya gesekan antar calon maupun antar pendukung.

Hal ini tentu menjadi perhatian dan perlunya keseriusan semua pihak terutama sinergitas yang terlibat Pengamanan, baik Polri, TNI dan Pemerintah Daerah, Mereka diharapkan dapat bersikap netral dan jangan berpihak kepada salah satu calon”ujarnya

Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP ADG Sinaga, S IK menyampaikan bahwasanya pihaknya telah siap dan berkoordinasi dengan TNI, dan Pemerintah Daerah untuk Pengamanan Pilkades serentak tahun 2018 ini.

“Memang Pilkades tahun ini diikuti oleh 15 Desa, 8 kecamatan, dengan 29.776 orang dan diikuti oleh 55 orang, Maka nantinya diharapakan pilkades serentak ini dapat berjalan dengan kondusif, tertib, dan lancar,” ujar Kapolres (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *