BUPATI BUKA KEGIATAN GEBYAR BULAN PANUTAN PAJAK DAERAH TAHUN 2018

KUALA TUNGKAL – Bupati Tanjung Jabung Barat Dr. Ir. H. Safrial MS buka secara resmi kegiatan Gebyar Bulan Panutan Pajak Daerah Tahun 2018 yang diselenggarakan oleh Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah di Gedung Balai Pertemuan Kantor Bupati. Kamis (02/08).

Dalam sambutannya Bupati menyampaikan pajak daerah Tanjung Jabung Barat terus mengalami kenaikan selama kurun waktu 5 tahun terakhir, dengan laju pertumbuham sebesar 125,24%. Sama halnya dengan rasio pajak daerah yang juga mengalami peningkatan sebesar 6,87%.

Bupati juga menambahkan, berbagai upaya peningkatan penerimaan pajak terus dilakukan baik melalui intensifikasi maupun ektensifikasi pajak, memberikan kemudahan pembayaran pajak juga menjadi salah satu upaya peningkatan penerimaan pajak. Menurut Bupati, pengelolaan pajak secara modern dengan memaksimalkan pemanfaatan teknologi juga dilakukan Pemkab Tanjab Barat dalam rangka menciptakan pengelolaan pajak yang efektif dengan sistematis, terpadu dan berkesinambungan.

Bupati berharap, dengan kegiatan gebyar bulan panutan pajak daerah ini dapat menggugah kesadaran wajib pajak untuk membayar pajak dengan benar dan tepat waktu, serta dapat menjadi momentum untuk pengelola pajak agar berintropeksi diri atas kinerjanya.

Pada kegiatan ini juga diberikan penghargaan kepada Kecamatan dengan kategori pengelolaan pajak PBBP2 terbaik, Desa dan Kelurahan dengan kategori realisasi pembayaran pajak PBBP2 100% tercepat, dan kepada wajib pajak dengan kategori wajib pajak potensial.

Turut hadir pada pembukaan kegiatan gebyar bulan panutan pajak daerah Tahun 2018, Wakil Bupati Drs. H. Amir Sakib, Sekretaris Daerah, Forkopimda, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, dan Kepala Bagian Lingkup Sekretariat Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat.(hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *