BUPATI DAN WABUP KUNJUNGI POSKO KORBAN BENCANA KEBAKARAN

KUALA TUNGKAL – Bupati Tanjab Barat DR. Ir. H. Safrial, MS, kunjungi Posko Tanggap Darurat bagi korban bencana kebakaran di Jalan Panglima H. Saman Kuala Tungkal, sekaligus memberikan bantuan, Senin (04/12/17) pagi.

Dikesempatan ini, Bupati H. Safrial mengatakan, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat, dirinya ikut berduka atas musibah yang terjadi. Tidak ada siapapun orang yang mau tertimpa musibah, apa lagi jika musibah itu terhitung besar.

“Yang namanya musibah adalah hal yang tidak kita inginkan, dan musibah dapat datang secara tiba-tiba, tanpa di duga tau-tau terjadi musbah, kami harapkan semua ikhlas dan tabah atas musibah ini,” ungkap Bupati Safrial.

Bupati juga sebelumnya minta maaf, karena waktu kejadian, dirinya sedang tidak ada ditempat, sehingga baru hari ini baru bisa langsung ke sini. Namun informasi tentang kejadian ini langsung dia terima saat itu juga.

“Begitu saya tahu, saya langsung perintahkan semua jajaran, baik BPBD, Damkar maupun Dinsos dan Tagana di dalamnya agar segera melakukan pemadaman dan membantu apa yang dapat dibantu segera,” jelasnya.

Selain itu lanjut Bupati, dirinya juga sudah mendapat laporan, beberapa hari yang lalu sudah ada bantuan dari Pemkab Tanjab Barat termasuk juga dari pemerintah provinsi, serta dari para dermawan dan organisasi maupun komunitas peduli.

“Semoga bantuan tersebut dapat meringankan beban saudara-saudara kami yang terkena musibah,” harapnya.

Saya juga ucapankan terima kasih kepada BPBD, Damkar, Tagana, Yayasan Budi Luhur, Camat, Lurah, RW, RT dan komponen yang sudah sigap bersama membantu memadamkan api, sehingga api tidak meruas hingga luas.

“Terkait banyaknya bantuan dari banyak pihak, agar dibagikan dengan baik dan seadil-adinya,” pinta Bupati sembari meninggalkan posko.

Koordinator Tagana Tanjab Barat Joko Trionio, mengatakan bantuan atau sumbangan yang diberikan pak Bupati Hm Safrial dan pak Wabup H. Amir Sakib secara pribadi berupa 90 karung (kampit) beras 20 kilogram Cap Dua Panda.

“Insyaallah Panitia, sesuai perintah beliau semua bantuan yang masuk di Posko akan dibagikan secara metara, pukul 15.00 Wib kita bagikan,” tukasnya.

Turut hadir di Posko Bencana Kabid Rebsos dan Linjamsos Dinsos, Drs. H. Abdul Somad, Sekcam Tungkal Ilir Iyal Iriyanto, S.IP, Lurah Tungkal III, Ibrahim, S.IP, BKTM Tungkal Ilir BRIGADIR Suhaili dan petugas dari Tagana serta para korban bencana. (Lintas Tungkal)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *