BUPATI LEPAS KONTINGEN FASI KABUPATEN TANJAB BARAT

KUALA TUNGKAL – Bupati Tanjab Barat DR. Ir. H. Safrial, MS melepas keberangkatan Kontingen Festival Anak Shaleh Indonesia (FASI) Kabupaten Tanjabbar untuk mengikti FASI ke-15 tingkat Provinsi Jambi yang digelar 3-5 November 2017 di Kota Jambi, Jum’at (03/11/17).

Acara serimoni pelepasan kontingen tersebut digelar di rumah jabatan Bupati Tanjabbar ini, turut dihadiri Wakil Bupati Drs. H. Amir Sakib, Kajari Tanjabbar Tri Joko, SH, Kasdim 0419/Tanjab Mayor Inf Firdaus, Kabag SUMDA Polres Tanjabbar KOMPOL Susilo Putro. Sekdakab Drs. H. Ambok Tuo, MM serta para Staf Ahli, Asisten dan kepala SKPD.

Bupati Tanjabbar H. Safrial dalam sambutannya mengatakan dirinya memberikan dukungan penuh kontingen FASI yang akan bertanding di tingkat Provinsi demikian pula kegiatan di DPDBKPRMI Tanjabbar.

Selanjutnya, Bupati juga berharap kontingen FASI Tanjabbar untuk dapat tampil sebaik mungkin, serta tetap menjaga sportifitas dan nama baik daerah.

Dikatakannya lagi, dirinya sebagai Bupati meminta kepada BKPRMI Kabupaten Tanjabbar untuk terus melakukan pembinaan agama terhadap generasi muda secara berkelanjutan yang dipadukan ke program pembangunan keagamaan sesuai visi misi Kabupaten Tanjabbar.

“Saya berharap melalui FASI Provinsi ke 15 ini dapat menciptakan anak Tanjung Jabung Barat yang tangguh dan beriptek dan imtaq, “Selamat jalan dan selamat mengikuti lomba, jaga kekompakan dan kebersamaan,” tutup Bupati.

Kabag Kesra dan Keagamaan Hidayat Kusuma, S.Sos.I dalam laporannya mengatakan kafilah peserta FASI yang dikirim sebanyak 35 orang untuk mengikuti 13 cabang lomba, mereka adalah para juara terbaik FASI Kabupaten Tanjabbar ke-7 Oktober lalu.

Dan mereka juga telah diberikan pembekalan (TC) kesiapan bertanding selama 3 hari tanggal 27-29 Oktober 2017 di hotel Ariyadh Kuala Tungkal.

Kemudian atas nama BKPRMI, Hidayat Kusuma mengapresiasi semua pihak yang telah mendukung keberangkatan Kontingen FASI Tanjabbar ke tingkat Provinsi, terutama kepada Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat.

Pantauan dilapangan usai acara pelepasan dilanjutkan dengan ucapan selamat jalan oleh Bupati, Wakil Bupati diikuti oleh jajaran Forkompimda dan kepala SKPD, kontingen langsung berangkat menuju pemondokan Mes Pemkab Tanjabbar di Kota Baru Jambi dengan menggunakan 2 armada bus Pemkab. (Lintas Tungkal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *