SOSIALISASI KEWIRAUSAHAAN UMKM KAMPUNG NELAYAN
KUALA TUNGKAL – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat melalui Dinas Koperasi, Industri, dan Perdagangan gelar sosialisasi kewirausahaan di Kantor Lurah Kampung Nelayan Kecamatan Tungkal Ilir. Kamis (14/12).
Sosialisasi dibuka secara resmi oleh Ketua TP PKK Kabupaten Tanjung Jabung Barat Cici Halimah SE didampingi Kepala Dinas Koperindag Safriwan SE.
Dalam sambutannya Ketua PKK mengatakan sektor perikanan dan kelautan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat cukup besar dengan luas mencapai 9250 kilo meter persegi. Sektor ini menunjang perekonomian di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Dengan potensi tersebut kampung nelayan bisa menjadi percontohan dan kampung wisata sesuai dengan program PKK.
Selain itu, Ketua PKK juga memberikan motivasi bagi pelaku UMKM khususnya di Kelurahan Kampung Nelayan. “Mari kita tingkatkan semangat berkreatifitas dan berinovasi dalam berusaha” ujarnya.
Peserta sosialisasi merupakan masyarakat pelaku usaha UMKM di kelurahan Kampung Nelayan Kecamatan Tungkal Ilir. Sosialisasi ini bertujuan untuk mewujudkan masyarakat kampung nelayan yang mandiri dan terpadu.
Menjadi salah satu pemateri pada sosialisasi ini merupakan salah satu pelaku UMKM dari Desa Dataran Kempas yang sukses mengelola usaha pupuk kompos.
Tinggalkan Balasan