WABUP TANJAB BARAT HADIRI MALAM PISAH SAMBUT DANDREM 042/GAPU

JAMBI – Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Amir Sakib menghadiri malam pisah sambut Dandrem 042/GAPU Jambi dari Kol. INF. Refrizal kepada Kol. INF. Dani Budianto, SE bertempat di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Jumat (30/3)

Acara diisi dengan persembahan tari kesenian Jambi yang turut disaksikan Wakil Bupati Drs. H. Amir Sakib yang duduk bersebelahan dengan Bupati Bungo Mashuri dan Bupati Muaro Jambi Masnah Busro

Dalam sambutannya Kol. INF. Refrizal yang didampimgi putranya menyampaikan pesan dan kesannya yaitu selama menjabat di Jambi 1 Tahun 8 bulan bertugas dalam kesannya bangga dengan orang jambi karena kesopanannya.

Terima Kasih kepada Pak Gubernur, Kapolda Jambi dan pejabat lainnya yang telah bekerja sama selama saya bertugas di Jambi.

Kolonel Inf Refrizal mengatakan selama dirinya menjabat sebagai Komandan Korem (Danrem) 042/Gapu, tugas terbesar yakni musibah kebakaran Lahan dan Hutan (Karhutla) pada tahun 2015 lalu.

“Selama menjabat menjadi Danrem, saya mendapat tugas besar, tugas besar itu adalah musibah kebakaran hutan dan lahan, pada tahun 2015 lalu,” katanya.

Selama menghadapi musibah Karhutla pada tahun 2015, dirinya tidak bekerja sendiri namum dibantu dengan Tim, seperti Pemerintah Provinsi Jambi, Polda Jambi, Dinas Kehutanan dan Intansi terkait lainnya.

“Alhamdulillah pada tahun 2017 lalu, tidak terjadi musibah kebakaran yang signifikan, tapi ada beberapa daerah yang terbakar, tapi bisa ditangani,” tutupnya.

Sementara itu dalam sambutan Gubernur Jambi Zumi Zola mengatakan pada malam pisah sambut Danrem dirinya mengapresiasi kinerja antara pemprov Jambi bersama Danrem yang begitu kompak dalam menghadapi tantangan.” dengan adanya kekompakan dari berbagai unsur baik OPD dan Forkopimda tantangan yang kita hadapi pasti bisa diatasi,” sebut Zola.

”Selamat jalan dan selamat bertugas ditempat yang baru dan jadi apapun jangan pernah melupakan kami disini,” ungkap Zola kepada Kolonel Inf Refrizal.

Dalam acara malam pisah sambut tersebut dihadiri oleh, Gubernur Jambi Zumi Zola, Sekda Provinsi Jambi M. Dianto, Ketua DPRD Provinsi Jambi, dan dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten/Kota se – Provinsi Jambi dan Dandim 0419/Tanjab (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *