WABUP AMIR SAKIB IKUTI RAKOR PILKADA SERENTAK 2020.

JAMBI – Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Amir Sakib ikuti rapat koordinasi Forkopimda Provinsi Jambi dalam rangka mensukseskan Pilkada serentak 2020 dan evaluasi Pemilu serentak 2019 bertempat di BW Luxury hotel Kota Jambi, Kamis (05/12/2019).

Gubernur Jambi, Fachrori Umar yang memimpin Rapat secara langsung dalam sambutannya menyampaikan, rakor tersebut merupakan wujud dan upaya memperkuat antar lembaga, dalam melaksanakan pembangunan di Provinsi Jambi.

“Khususnya dalam mensukseskan agenda penting, yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini, yakni Pilkada serentak tahun 2020.” Kata gubernur.

Menurutnya, keberhasilan Pemilihan Kepada Daerah (Pilkada) serentak nanti, sangat tergantung dengan pola koordinasi, dan Komunikasi antar lembaga terkait dalam melaksanakannya.

“Semua permasalahan yang muncul, apabila kita komunikasikan dan koordinasikan dengan baik, Insya Allah akan diselesaikan dengan baik.” Ujarnya.

Fahrori juga sampaikan, melalui rakor tersebut diharapkan kepada seluruh pihak terkait dapat komitmen, dan memiliki tujuan yang sama dalam mensukseskan Pilkada serentak 2020 mendatang.

“Kita harus bisa mengambil pelajaran dari pelaksanaan Pemilu sebelumnya, yang sudah baik mari kita pertahankan, yang belum baik kita perbaiki dan sempurnakan,” tutupnya.

Sementara Wabup H. Amir Sakib ditemui usai kegiatan sampaikan harapannya kepada seluruh lembaga terkait untuk saling bekerjasama dan pemilu tahun 2020 nanti adalah tanggung jawab kita bersama serta saya yakin pemilu di Kabupaten Tanjung Jabung Barat tahun 2020 berjalan aman, lancar dan baik. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *