DANDIM 0419 TANJUNG JABUNG PIMPIN UPACARA GABUNGAN

Kuala Tungkal – Dandim 0419 Tanjung Jabung Letkol Arm. Ayi Supratno. bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Upacara gabungan PNS, TNI, Polri dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda ke-83 Tahun 2011 dihalaman Kantor Bupati Kuala Tungkal, Jum’at 28 Oktober 2011.

Upacara Bendera dimulai pada pukul 07.30 pagi, diikuti oleh Unsur Muspida beserta istri, Wakil Bupati Katamso, SA, SE, ME beserta istri, Staf Ahli beserta istri, para Asisten beserta istri, Pimpinan SKPD serta Peserta Upacara yang terdiri dari Unsur PNS, TNI dan Polri.

Peringatan hari sumpah pemuda ke-83 mengangkat Tema “Bangun pemuda Indonesia yang berjiwa wirausaha, berdaya saing, dan peduli sesama”. Tema tersebut mengandung pesan bahwa langkah menuju indonesia yang berdaya saing dan bermartabat sangat bergantung pada karakter pemuda yang kokoh dan serta mengedepankan Akhlak mulia diatas semangat persatuan dan kesatuan Indonesia. Menurut undang-undang nomor 40 Tahun 2009 tentang kepemudaan dengan jelas dikatakan bahwa pemuda adalah warga negara yang berusia 16 sampai dengan 30 Tahun.

Dalam kesempatan ini Inspektur Upacara Dandim 0419 Tanjung Jabung Letkol Arm. Ayi Supratno membacakan Pidato Menteri Pemuda dan  Olahraga DR. Andi A. Malarangeng, dalam sambutannya beliau mengatakan bahwa tantangan baru kedepan untuk Pemuda Indonesia harus kita antisipasi. Tema peringatan hari Sumpah Pemuda tahun ini merupakan bagian dari antisipasi tentang peran kaum muda untuk membawa bangsa ini semakin jaya dimasa mendatang. Kita perlu mempersiapkan orang muda untuk berdaya saing dalam menghadapi globalisasi yang terus berjalan. Oleh karena itu kita harus mempersiapkan para pemuda indonesia disegala bidang, disetiap pelosok indonesia, untuk bisa bersaing dan memenangkan persaingan tanpa kehilangan akar budayanya.

Pada kesempatan sama Dandim 0419 Tanjung Jabung Barat mengatakan bahwa Bendera Indonesia berkibar hanya pada tiga momen diantaranya, kunjungan Kepala Negara indonesia ke Luar negeri, Indonesia Meraih Kemenangan pada kejuaraan Internasional, dan yang terakhir Jika Indonesia melaksanakan invasi Militer ke Negara lain, walau kemungkinan yang ketiga sangat kecil dan menurut Undang-undang TNI bahwa tugas dan fungsi TNI didaerah adalah membantu Pemerintah di Daerah dalam melaksanakan Tugas-tugasnya dan beliau selaku Dandim Telah menyiapkan Konsep Kedepan dalam membangun karakter serta meningkatkan Nasionalisme para pemuda khususnya Pemuda di Daerah Tanjung Jabung salah satunya adalah dengan melaksanakan Upacara setiap hari senin secara bergiliran Mulai dari tingkat SMA, Kelurahan, Kecamatan sampai dengan SKPD.(DG)

Bagian Humas Setda Tanjab Barat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *