BUPATI TANJAB BARAT LEPAS KEBERANGKATAN 17 CALON MAHASISWA/I TANJAB BARAT YANG AKAN MENGIKUTI SELEKSI DI POLITEKNIK ENERGI DAN MINERAL (PEM) AKAMIGAS CEPU
KUALA TUNGKAL – Bupati Tanjung Jabung barat melepas secara resmi keberangkatan 17 orang calon Mahasiswa/i Tanjab Barat yang akan mengikuti seleksi di Politeknik Energi dan Mineral Akamigas Cepu Jawa Tengah di Aula Rumah Dinas Bupati. Rabu, 24 Juli 2019.
Tahun 2019 ini Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat mengirim 17 Calon Mahasiswa/i berprestasi tingkat SMA Sederajat yang akan mengikuti seleksi uji kesehatan dan fisik di Politeknik Energi dan Mineral Akamigas Cepu Jawa tengah, 17 Calon Mahasiswa/i berprestasi tersebut 10 orang diantaranya dibiayai oleh Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat dan 7 orang lagi dibiayai oleh Petrochina.
Sementara itu, Bupati Tanjung Jabung Barat Dr. Ir. H. Safrial, MS dalam sambutannya mengatakan bahwa Pemkab terus berupaya semaksimal mungkin dalam meningkatkan SDM melalui kerjasama di bidang pendidikan, salah satunya dengan mengirim Siswa/i Tanjab Barat yang berprestasi untuk mengikuti pendidikan khusus politeknik akamigas di Cepu Jawa tengah.
Lebih Lanjut Bupati berharap agar anak-anak yang akan mengikuti seleksi Politeknik Akamigas di Cepu Jawa Tengah dapat diterima dan membanggakan Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Tinggalkan Balasan