Bupati Buka Secara Resmi Diskusi Panel Manajemen Stunting Tingkat Kabupaten Tanjab Barat Tahun 2022.
Kuala Tungkal – Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag membuka secara resmi Diskusi Panel Manajemen Kasus Stunting tingkat Kabupaten Tanjung Jabung Barat tahun 2022. Rabu (14/12).
Kegiatan yang di gelar di balai pertemuan tersebut turut dihadiri Sekretaris Daerah, BKKBN Provinsi Jambi, Ketua Baznas Tanjab Barat, Kadis P3AP2KB, para Camat, Tim Satgas Percepatan Penurunan Stunting,Tim teknis Audit Kasus Stunting, perwakilan dari Bank Tanggo Rajo.
Dalam sambutannya Bupati Anwar Sadat menyampaikan bahwa program percepatan penurunan angka stunting merupakan persoalan yang sangat penting dan menjadi agenda nasional.
“Percepatan penurunan Stunting menjadi salah satu prioritas Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat, karena Stunting merupakan ancaman terhadap kualitas sumber daya manusia.” Jelasnya.
Lebih lanjut disampaikan Bupati, Stunting menjadi permasalahan yang harus dihadapi dan ditanggulangi secara terpadu dan terintegrasi melalui kolaborasi semua pihak dan yang paling berperan dimulai dari lingkungan keluarga dan masyarakat sebagai individu atau pribadi, dengan membangun ketahanan keluarga secara utuh di berbagai bidang, baik bidang kesehatan, bidang ekonomi, pendidikan anak maupun kebahagiaan keluarga, mulai dari penanganan gizi, kualitas sanitasi, kualitas lingkungan, akses pendidikan, kesehatan sampai juga terjaganya sumber-sumber pendapatan.
“Melalui diskusi panel ini saya berharap dapat menemukan akar masalah dan dapat memberikan solusi dari kasus – kasus stunting di Tanjung Jabung Barat.” Harapnya Bupati.
Sumber : Prokopim Tjb
Tinggalkan Balasan