ASISTEN II, AMDANI IKUTI RAKORNAS TIM TERPADU PENANGANAN KONFLIK SOSIAL
JAKARTA – Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat Ir. Amdani mewakili Bupati Tanjung Jabung Barat mengikuti Rapat Koordinasi Nasional Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial Tahun 2018 di Hotel Bidakara, Jakarta (07/02/18).
Rakornas yang diselenggarakan oleh Kemendagri kali ini mengangkat tema “Sinergitas Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial Guna Mendukung Sukses Pilkada 2018 dan persiapan Pemilu 2019”.
Rapat Koordinasi Nasional dibuka secara resmi oleh Kemenko Polhukam Wiranto yang Dalam sambutannya, mengingatkan pentingnya persatuan. Menurutnya, persatuan dan sinergitas sangatlah penting untuk dalam melawan semua ancaman yang dihadapi bangsa Indonesia seperti narkotika, radikalisme, terorisme, dan juga korupsi.
Mengenai Pilkada 2018 dan Pemilu 2019, wiranto mengajak kepada semua lapisan untuk bersama – sama menjaga agar berjalan aman, lancar, dan kondusif.
Selesai membuka secara resmi, Wiranto didampingi Kemendagri Tjahjo Kumolo memberikan plakat penghargaan kepada 3 provinsi terbaik dalam menangani masalah konflik sosial, yaitu Provinsi Lampung, Jawa Timur dan D.I Yogyakarta.
Rakornas Tim Terpadu Penanggulangan Konflik Sosial ini diikuti oleh Sekda provinsi, Bupati/walikota, Kepala Badan Kesbangpol provinsi dan kabupaten kota Seluruh Indonesia.(hms)
Tinggalkan Balasan