PEMKAB GELAR UPACARA PERINGATI HARKITNAS KE 107

Kuala Tungkal – Pemkab Tanjung Jabung Barat turut memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang Ke-107 tahun 2015. Peringatan tersebut digelar dalam Upacara Bendera Gabungan di Lapangan Kantor Bupati Tanjung Jabung Barat. Bertindak selaku inspektur upacara kali ini Kepala Kejaksaan Negeri Kuala Tungkal Pandoe Pramoekartika, SH. Rabu, (20/5).

Turuh hadir pada upacara diantaranya Plt. Sekda Tanjab Barat Ir. H. Firdaus Khatab, unsur Forkompinda, para Asisten, pejabat Eselon II dan III, Kepala SKPD, PNS, TNI dan Polti, Satpol PP serta CPNS lulusan formasi tahun 2014 lalu.

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke 107 Tahun 2015 ini  mengambil tema ”Melalui Hari Kebangkitan Nasional Kita Bangkitkan Semangat Kerja Keras Mewujudkan Indonesia Maju dan Sejahtera”.

Kajari saat membacakan Sambutan tertulis Menteri Komunikasi dan Informatika RI mengatakan, dengan tema tersebut mari kita wujudkan kerja nyata dengan bekerja lebih keras, dengan cerdas dan produktif sehingga mewujudkan negara Indonesia sebagai negara sejahtera.

Lebih lanjut dikatakan Menteri dalam sambutan itu, tujuan peringatan hari Kebangsaan Nasional ke 107 adalah untuk terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan jiwa nasionalisme kebangsaan kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan, menegakkan nilai-nilai demokrasi berlandaskan moral dan etika berbangsa dan bernegara, dan mempererat persaudaraan untuk mempercepat terwujudnya visi misi sebagai negara yang maju dan sejahtera dalam bingkai NKRI.

Selesai upacara dilanjutkan dengan penyerahan SK lulusan CPNS umum Formasi Tahun 2014 oleh Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Katamso, SA, SE, ME diikuti oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *